Hari kemarin, karena sesuatu hal dan sedikit bisikan setan yang terdengar cerdik di telingaku, aku mencoba berbuat dosa (meski beberapa orang menganggapnya sebagai hal yang lumrah..
Saat melakukannya, tiap kali orang mendekatiku..jantungku berpacu lebih kencang..keringetan padahal pake AC dengan suhu hampir mendekati suhu kulkas 15 C, celingak celinguk rasanya gak tenang, makin mendekati penyelesaian makin degdegan, tekanan darah meningkat, nafas lebih cepat, suhu tubuh meningkat, senyum manis berubah menjadi rasa pemanis buatan, intinya gak enak banget...
Finally, produk dosa itu telah jadi, dan degdeganku berakhir dengan migren...hmmm...sesuatu yang waras dalam diriku akhirnya berkata dengan kekuatannya yang tersisa, jangan lakukan, masih ada kesempatan untuk mundur. Kutatap kembali produk dosaku yang terlihat sangat sempurna itu...
sekali lagi...
lalu kuputuskan untuk membuangnya...
dan hatiku pun lega...
dosa emang gak bikin hidup tenang..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar